Kampanye Terbatas Paslon TINA-YUKI di Karataun
Kampanye Terbatas TINA-YUKI di Karataun |
Dalam kesempatan tersebut, Markus Kundu, tokoh masyarakat setempat, menyampaikan rasa syukur atas kedatangan pasangan calon. Ia meyakini TINA-YUKI mampu membawa perubahan yang signifikan, terutama bagi masyarakat dan wilayah Desa Karataun yang masih memerlukan perhatian lebih.
"Kami berharap jika terpilih, TINA-YUKI akan memperhatikan Karataun," ujar Markus. Ia juga mengajak warga untuk memilih pemimpin yang berkomitmen membangun desa.
Arnol Topo Sujadi, anggota DPRD Mamuju, menekankan pentingnya dukungan warga untuk TINA-YUKI agar pasangan ini dapat lebih mudah membantu masyarakat. "Jika kita menang, akan lebih mudah memprogramkan kebutuhan masyarakat, dan saya bisa langsung menagih ke Bupati," tegas Arnol.
Ia berharap TINA-YUKI dan SDK-JSM dapat meraih kemenangan hingga 80 persen di Karataun Raya dan mengajak semua untuk bersatu demi mencapai tujuan tersebut. (*)